Laporan Akhir Peningkatan website & e-doc BAPPEDA (2016)
Abstrak
Pemanfaatan situs web sebagai media informasi, promosi dan interaksi pun sudah mulai digunakan oleh pemerintah Kota Pontianak. Pada situs www.pontianakkota.go.id Pemerintah Kota Pontianak berusaha menciptakan suatu mekanisme penyampaian informasi serta metode interaksi baru antara pemerintah dengan masyarakat dan pihak-pihak lain yang berkepentingan. Hal ini secara tidak langsung berguna untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. Dalam perjalanannya, situs web pemerintah Kota Pontianak mulai diikuti dengan pembangunan situs web SKPD (Satuan Kerja Pemerintah Daerah) yang terkoneksi ke web Pemerintah Kota Pontianak, salah satunya adalah website BAPPEDA Kota Pontianak yang beralamat http://bappeda.pontianakkota.go.id/. Pembangunan web ini bertujuan untuk membangun sistem informasi berdasarkan komputerisasi pada BAPPEDA Kota Pontianak yang ditampilkan pada fasilitas yang cepat dan online melalui dunia visual atau internet. Web ini berisi informasi mengenai perencanaan pembangunan, produk-produk perencanaan, hasil-hasil kajian serta data-data yang berhubungan dengan perencanaan pembangunan di Kota Pontianak. Dengan adanya website ini diharapkan dapat mempermudah seluruh stakeholder ataupun masyarakat mencari informasi mengenai Pembangunan Kota Pontianak tanpa harus datang ke tempatnya.
Lingkup
SOSIAL DAN PEMERINTAHAN