KAJELING’S KTP 5 (Kantin Jajanan Sehat Lingkungan Sekolah Kantin Tanpa Pengenyal, Perasa, Pengawet, Pemanis, Pewarna)
Hasil Inovasi
Tahap awal KAJELING,S KTP5 disebabkan adanya temuan pemeriksaan jajanan kantin sekolah mengandung Formalin positif.
· Pemeriksaan sampel dilakukan oleh dinas kesehatan dengan merujuk ke Labkes kota dan BPOM , namun hasil pemeriksaan tidak segera di kembalikan ke puskesmas untuk di tindak lanjuti jika ada temuan .
· Dinas Kesehatan melakukan pengadaan alat berupa sanitarian KIT untuk pemeriksaan KTP5, suhu, kelembapan, air, kebisingan ,pencahayaan .
· Tanggal 15 mei Tahun 2022 di minngu ke 2 terbentuklah Inovasi KAJELING,S KTP5 dengan pertimbangan dan latar belakang permasalahan yang ada.
· Petugas Puskesmas melakukan pengawasan dan pemeriksaan kantin sekolah secara periodik dengan menggunakan sanitarian KIT dan hasil lansung bisa diketahui dan dapat segera di tindak lanjuti jika ada temuan
Kebaruan pokok:
1. Membuat kantin sekolah menjadi tempat menyediakan jajanan atau makanan sehat bagi anak anak sekolah.
2. Terhindar dari berbagai penyakit dan dapat tumbuh berkembang sesuai dengan proporsional umurnya
3. Agar anak terhindar dari tumbuh kembang yang tidak sehat serta menderita anemia yang mengakibatkan stunting
4. Tercipta suasana lingkungan sekolah aman dan kondusif
Kategori
Pelayanan Publik
Tahun IGA
2024